August 28, 2018 2 min to read

Rekomendasi 3 Tempat Wisata Belanja dan Hiburan di Pattaya, Thailand!

Category : Destination, Holiday, Travel Hacks, Travel Tips

Thailand memang menyimpan berbagai tempat wisata unik. Bukan hanya Bangkok, nyatanya beberapa kota di Thailand juga patut untuk dikunjungi. Salah satunya adalah kota Pattaya. Kota ini berada di pesisir pantai Thailand. Bukan hanya pantai, tapi juga menyimpan beberapa tempat wisata unik yang sayang dilewatkan. Berikut ini adalah rekomendasi tempat wisata belanja dan hiburan di Pattaya yang wajib dikunjungi versi via.id.

 

Pattaya Floating Market

 

Jalan-jalan ke Pattaya, Thailand tak lengkap jika tak mengunjungi Pattaya Floating Market, yaitu pasar terapung yang menjual segala jenis barang atau makanan khas Thailand. Pasar ini cukup unik karena setiap barang dijual di atas sebuah sampan yang mengapung di sungai di Pattaya.

Kita bisa membeli makanan di atas sampan dari atas daratan rumah kayu yang dibangun dengan berbagai gaya daerah atau dapat menyewa sebuah sampan untuk berkeliling Pattaya Floating Market ini. Setiap perahu sampan mampu menampung hingga 4 orang yang dapat disewa selama 30 menit.

Kita akan dibawa berjalan dengan perahu mengelilingi bangunan-bangunan Thailand yang kaya akan tradisi. Kita dapat membeli semua jenis barang dengan menggunakan perahu ini, cukup dengan mendatangi masing-masing toko yang ingin kita beli. Pasar ini buka setiap hari dan setiap sore akan ada pertunjukan budaya Thailand yang diperlihatkan secara rutin.

 

Walking Street

 

Setelah selesai berkeliling di Pattaya Floating Market maka kita bisa melanjutkan untuk mengunjungi Walking Street. Walking Street merupakan objek wisata malam yang paling menarik di dunia. Di lokasi ini anda akan menemukan segala jenis hiburan malam mulai dari restoran seafood Thailand, India, Italia, Eropa dan berbagai jenis makanan dari negara lain, banyak disko dan bar malam seperti Lucifer, Marine Disco, Insomnia, Mixx, Shop dan Tony serta berbagai pertunjukkan jalanan yang bisa melengkapi liburanmu di Pattaya.

Walking Street ini berada tepat di jalanan tepi pantai dan tak jauh dari pantai Pattaya. Walking Street ini merupakan jalanan kota biasa yang mulai ditutup untuk kendaraan melintas setelah pukul 19.00 hingga 03.00 waktu setempat. Tempat ini adalah surga bagi wisatawan yang gemar dengan hiburan malam.

 

Mimosa Pattaya

 

Mimosa Pattaya merupakan sebuah kota penuh cinta yang terletak di sepanjang Jalan Sukhumvit, Pattaya. Di tempat ini kita akan disajikan dengan berbagai pengalaman belanja yang penuh warna, kreatif dan menarik. Bangunan – bangunan dibuat dengan gaya Eropa kuno dan sebuah taman hiburan anak yang lengkap. Untuk memasuki Mimosa Pattaya anda akan dikenakan biaya 600 baht untuk wisatawan asing dan 150 bath untuk wisatawan lokal serta gratis untuk anak-anak dengan tinggi kurang dari 120 cm.

Dapatkan pengalaman berkunjung dan liburan ke Pattaya dengan terbang menggunakan promo dari Thai Airways di via.id. Dengan promo Thai Airways Travel Deal, terbang dari Jakarta ke Thailand hanya mulai dari Rp 1,7 Jy (return flight). Situs via.id menyediakan segala jenis informasi liburan lengkapmu kemanapun yang kamu mau mulai dari tiket penerbangan, kereta api, hotel, hingga paket liburan.

Tunggu apalagi, yuk rencanakan liburanmu bersama via.id dan dapatkan berbagai promo penerbangan dan penginapan melalui via.id/promo. Jadikan liburanmu menjadi lebih terencana sehingga kamu tidak lagi perlu takut akan kehabisan uang. Hanya via.com yang berikan harga hotel terbaik tanpa takut biaya tambahan selama menginap. Tunggu apalagi? Yuk rencanakan liburanmu bersama via.com, your travel partner.

 

Cari Tiket Promo

 

Leave a comment

Newsletter subscribe