November 27, 2019 2 min to read

LIBURAN KE KOREA? INTIP DULU YUK FAKTA MENARIK SEPUTAR KOREA SELATAN

Category : Culinary, Destination, Holiday, Travel Tips

Korea merupakan salah satu negara favorit bagi wisatawan, destinasi hingga kulinernya menjadi daya tarik tersendiri. Nah, Jika kamu salah satu orang yang tergila-gila dengan Korea, atau punya rencana liburan ke sana. Yuk intip Fakta-fakta menarik seputar Korea Selatan.

Kiblat Kecantikan  – Skincare dan Make Up

Sudah bukan rahasia jika kecantikan kulit orang Korea ini menjadi pujaan dan dambaan  para wanita, memiliki kulit putih bersih dan glowing juga menjadi salah satu impian. Tak bisa dipungkiri produk Skincare dan Make Up ini sudah menarik hati sehingga banyak sekali yang memburu produk-produknya. Bahkan produk Skincare asal Negeri Gingseng ini pun banyak diminati kaum pria.

Produksi  Musik  dan Drama

Siapa yang tak kenal dengan istilah K-pop? Saat ini banyak sekali orang yang tergila-gila dengan bintang-bintang Korea entah dari musik maupun film atau drama. Musik Korea dengan Video Klip yang menarik membuatnya merajalela ke seluruh dunia, banyak sekali orang yang hafal dengan lagu-lagu asal Korea.

Tak hanya itu saja, film maupun drama juga selalu menarik hari para pemirsanya, lewat cerita yang dibungkus berbeda membuat film dan drama seolah-olah nyata hingga menguras emosi dan selalu ditunggu-tunggu.

Baca Juga Destinasi Wisata Korea Lainnya

 

Street Food yang meggiurkan

Korea juga terkenal dengan kulinernya yang menggoyang lidah, tak heran jika orang Korea begitu suka makanan. Kalau kamu liburan ke sana, pasti banyak sekali deretan makanan  unik dan enak yang wajib kamu coba.  Salah satu street food yang ramai dikunjungi wisatawan yaitu kawasan Myeongdong, kamu pasti nggak tahan diet melihat jajaran makanan yang menggiurkan.

Tidak hanya itu saja, kuliner khas Korea sering kali ditampilkan dalam film atau dramanya, sehingga membuat orang  familiar dengan makanannya seperti  Kimchi, Tteobokki, Bibimbap dan masih banyak lagi. Hal tersebut juga dibuktikan dengan maraknya restoran ala Korea di Indonesia.

Kecanggihan Teknologi

Sudah tidak diragukan lagi jika Korea Selatan memiliki kecanggihan teknologi yang luar biasa, bahkan hampir setara dengan teknologi di Jepang. Mulai dari gadget, alat-alat elektronik, mobil, lampu dan masih banyak lagi. Hal itu membuat Kota Seoul, Ibu Kota Korea Selatan ini dijuluki “City of Tomorrow.

Pendidikan

Sistem pendidikan Korea pun termasuk salah satu sistem terbaik di dunia. Tahukah  kamu? Waktu belajar orang Korea hingga 16 jam dalam sehari, terdapat 5 pelajaran utama  yaitu; Matematika, Sains, Bahasa Korea, Studi Sosial dan Bahasa Inggris. Selain itu, Korea juga memiliki akses internet yang lancar sekali, dijamin gak akan loading lama-lama. Di Korea Selatan juga, guru sangat dijunjung tinggi.

Wajib Militer

Korea juga disebut sebagai Negara yang aman, karena di sana pria yang sudah menginjak usia 28 tahun wajib ikut militer. Ada pun waktu pelatihan itu selama 21 bulan lho. Waaahh pantas saja banyak oppa yang kece.

Nah, Vrens kamu tertarik jelajahi Korea? Jangan lewatkan promo Online Travel Fair, klik di sini. JAMINAN HARGA TERMURAH !!!

Banyak Promo Seru Klik Di Sini

 

Leave a comment

Newsletter subscribe