July 20, 2022 1 min to read
Perempuan yang Mau Berwisata Sendiri, Ini Dia Panduannya untuk Kamu
Category : Travel Hacks, Travel Tips
Berwisata atau jalan-jalan atau yang masa kini sering disebut dengan bahasa Inggrisnya—traveling—umumnya dilakukan bersama-sama. Via Vrens pasti biasanya melakukan perjalanan bersama keluarga atau teman-teman. Namun, jalan-jalan sendiri atau solo traveling pun bisa dilakukan.
Temukan Beragam Info dan Promo Menarik di Sini, Vrens! |
Pada era modern ini sudah semakin banyak orang yang berwisata sendirian. Rasanya, dengan berkelana sendirian, kamu bisa leluasa menentukan langkah dan waktunya. Berbagai aktivitas yang seru pun bisa bebas kamu atur sendiri. Namun, apakah aman bagi perempuan untuk jalan-jalan sendirian?
Tentu saja bisa aman! Buat kamu perempuan yang ingin mencoba berpetualang sendiri, ini dia panduannya untuk kamu.
-
Persiapan sebelum Berangkat
Tentunya Via Vrens akan melakukan berbagai persiapan sebelum berangkat berwisata. Kamu akan memesan akomodasi perjalanan dan penginapan, packing, dan lain-lain. Selain itu, jangan lupa pastikan kesiapan ponsel dengan jaringan internet dan urusan keuangan-perbankan. Sebagai tambahan bepergian sendiri, jangan lupa kumpulkan sebanyak-banyaknya informasi mengenai destinasi yang akan kamu tuju. Pastikan keamanannya untuk diri kamu sendiri.
Beragam Promo Menarik untuk Kamu Ada di Sini |
-
Destinasi
Perlu kita akui tidak semua kawasan bisa dikunjungi oleh perempuan seorang diri. Hal itu bisa jadi karena dianggap tabu atau memang kurang aman. Namun, ada juga beberapa negara yang aman dan bisa kamu kunjungi sebagai wisatawan tunggal perempuan. Kalau ingin ke luar negeri, Via Vrens bisa kunjungi Spanyol, Italia, Prancis, dan Amerika Serikat.
-
Selama Berwisata
Tentunya, saat kamu memutuskan untuk bepergian sendiri kamu tidak boleh terlena. Via Vrens juga harus memerhatikan keselamatan diri selain menikmati serunya petualangan yang dijalani. Biasakan diri untuk tidak terlalu gampang berkomunikasi dengan orang asing yang sama sekali tidak dikenal sebelumnya. Carilah informasi dari otoritas pariwisata lokal atau internet. Pastikan juga barang-barang yang kamu bawa tersimpan dengan aman, baik di dalam tas maupun kamar penginapan.
Bagaimana, tertarik untuk berkelana sendiri? Cek update info dan promo dari VIA dengan klik di sini.
Ada Beragam Paket Liburan Seru di Sini |