April 18, 2017 10 min to read

21 Tempat Di Bandung Yang Hemat, Murah, Dan Meriah

Category : Destination, Holiday

Siapa yang kenal Bandung? Yap! Selain kota mode, Bandung kota yang sangat kreatif dibandingkan dengan kota-kota yang lainnya. Bandung punya banyak pesona yang tak terkalahkan, makanya Vrens, banyak wisatawan yang datang silih berganti untuk ke kota ini. Bandung juga tempat favorit bagi wisatawan untuk melakukan perjalanan yang panjang maupun pendek. Selain destinasi wisatanya, disini juga surganya orang-orang yang suka berbelanja dan wisata kuliner, Vrens! Mau merasakan destinasi yang murah dan meriah? Pesan tiket ke Bandung sekarang dan cari tahu destinasi yang ingin kamu kunjungi. Inilah 21 tempat di Bandung yang hemat, murah, dan meriah untuk dikunjungi.

  1. Cihampelas Walk

Ciwalk alias Cihampelas Walk, tempat ini terkenal dengan wisata belanja dan wisata kulinernya. Cihampelas Walk dibuka untuk umum pada tahun 2004. Vrens dapat menikmati kenyamanan mall seluas lebih dari 3 hektar ini dengan kulineran, belanja, atau menghabiskan waktu menonton di bioskop yang ada di pusat perbelanjaan ini. Ciwalk adalah tempat yang cocok untuk menghabiskan waktu di Bandung, tempat ini sangat digandrungi lho untuk anak-anak muda Bandung. Datang ke Ciwalk, akan sangat menentukan suasana, berjalan-jalan di Ciwalk pada siang, sore, dan malam hari suasananya akan sangat berbeda Vrens, karena lampu-lampu akan diatur sesuai dengan waktunya.

  1. Kebun Binatang Bandung

Kebonbin, begitulah orang-orang Bandung menyebutnya. Ini merupakan wisata yang paling murah meriah Vrens! Mau quality time bersama keluarga? Ke sini aja. Kebun binatang juga merupakan sebuah wahana yang bisa dimanfaatkan, untuk menambah ilmu pengetahuan dan untuk menghasilkan ilmu pengetahuan baru yang bermanfaat dan berguna untuk kehidupan masyarakat. Vrens dapat menikmati berbagai macam koleksi satwa, yang mencapai sekitar 213 jenis lho! Yang terdiri dari 79 jenis satwa dilindungi, dan 134 jenis satwa yang tidak dilindungi, dan berasal dari dalam ataupun luar Negeri. Penambahan koleksi satwa ini terus diupayakan, khususnya yang berasal dari Indonesia.

  1. Taman Wisata Alam Maribaya

Air terjun Maribaya Lembang selalu menarik minat para penikmat perjalanan. Air terjun Maribaya, atau yang memiliki nama Curug Maribaya, memiliki ketinggian air terjun mencapai 25 meter nih Vrens! Ini salah satu objek wisata Lembang Bandung, yang menawarkan wisata alam yang menyegarkan, membuang kepenatan tubuh, pikiran setelah melewati aktivitas rutin sehari-hari yang membosankan. Membuat siapapun yang datang ke sana akan betah berlama-lama di Maribaya.

  1. Taman Bunga Cihideung

Vrens suka bunga? Yuk ke taman bunga Cihideung, Bandung. Kawasan wisata bunga di Bandung, yang lokasi persisnya adalah di sebuah desa yang bernama Cihideung, berada di kecamatan Parongpong, Lembang. Tempat ini menjadi salah satu destinasi wisata favorit di Bandung bagi para wisatawan yang berkunjung ke Bandung. Jika Vrens jalan-jalan ke Bandung, dan melewati tempat-tempat atau taman yang berada di sekitar Bandung, dan melihat bunga yang cantik dan berwarna-warni, dipastikan bunga-bunga tersebut berasal dari taman bunga Cihideung, Bandung.

  1. Kawah Putih Ciwidey

Kawah Putih Ciwidey merupakan destinasi wisata yang banyak di gandrungi oleh anak-anak muda lho Vrens. Lokasi Kawah putih berada di Jl. Raya Soreang Ciwidey yang berjarak sekitar 25 km dari Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Kawah putih merupakan sebuah danau yang terbentuk dari letusan Gunung Patuha. Tanah yang bercampur belerang  di sekitar kawah ini berwarna putih, lalu warna air yang berada di kawah ini berwarna putih kehijauan, yang unik dari kawah ini adalah airnya kadang bisa berubah warna Vrens! Fenomena ini menciptakan warna air yang indah dan ajaib, gak hanya itu, kawah ini dapat menjadi background foto yang indah dan instagram-able lho!

  1. Gunung Tangkuban Perahu

Tangkuban Perahu adalah salah satu gunung yang terletak di Provinsi Jawa Barat, Indonesia, sekitar 20 km ke arah utara Kota Bandung. Udah tau asal-usul Gunung Tangkuban Perahu belum Vrens? FYI aja nih, tempat ini selalu terkait dengan sebuah legenda Sangkuriang, yang pada kisahnya telah jatuh cinta kepada ibunya sendiri yang bernama Dayang Sumbi. Kemudian demi menggagalkan rencana dan niat anaknya untuk menikahinya, Dayang Sumbi memberikan syarat agar Sangkuriang dapat membuat sebuah perahu dalam kurun waktu semalam. Dia gagal dan  perahunya ditendang oleh Dayang Sumbi, maka terjadilah Gunung Tangkuban Perahu. Begitulah Vrens legenda-legenda yang terjadi di masyarakan Bandung. Tetapi, keindahan alam dan hawa sejuknya, membuat tempat wisata alam di Bandung ini menjadi salah satu tujuan favorit di Bandung.

  1. Sari Ater Hot Spring

Suka berendam air hangat? Wah, berendam di sumber mata air panas alami ini dapat jadi hal yang sangat menyenangkan sekaligus bikin relax! Vrens bisa mengunjungi Sari Ater Hot Spring, ini adalah salah satu tempat wisata yang paling terkenal di Bandung. Luas Area Wisata Sari Ater hot Spring ini sekitar 30 Hektar dan mempunyai pesona alam khas pegunungan. Sari Ater Hot Spring yang lebih dikenal dengan Ciater adalah pemandian air panas di Bandung yang sumber mata air nya berasal dari Gunung Tangkuban Perahu. Sari Ater Hot Spring,  juga menawarkan banyak fasilitas wisata untuk wisatawan, yang ingin berekreasi bersama dengan keluarga untuk menikmati keindahan alam pegunungan. Di sekitar tempat ini juga terdapat banyak penginapan murah yang bisa kamu pesan dari jauh hari sebelum liburan, biar gak kehabisan kamar 😀

  1. Situ Patenggang

Sebuah danau yang lokasinya berada di kawasan wisata alam Bandung Selatan, Jawa Barat, Indonesia, lebih tepatnya di Ciwidey. Asal-usul nama Situ Patenggang berasal dari bahasa sunda “Situ” yang berarti danau dan “Pateangan-pateangan” yang berarti mencari, dahulu ada Dewi Rengganis dan Ki Santang terpisah karena cinta, setelah mereka saling bertemu, Dewi Rengganis meminta dibuatkan danau, maka terjadilah danau Situ Patenggang. Yuk nikmati keindahan dari panorama alam yang ada di sekeliling danau, dengan menggunakan speed boat, perahu dayung warna-warni, sepeda air, dan genjot bebek, yang disewakan di sekitar area danau. Di sekitar kawasan Situ Patenggang juga terdapat kios pedagang yang menyediakan jajanan khas Ciwidey seperti strawberry dan makanan khas Bandung lainnya. Situ Patenggang juga dilengkapi berbagai macam fasilitas lainnya seperti area parkir, mushola,  MCK dll.

  1. De’ranch Lembang

Berwisata unik bertemakan cowboys? Pasti seru nih Vrens! Tempat ini menawarkan nuansa yang berbeda dari tempat wisata pada umumnya, suasana dari peternakan kuda ala cowboy Amerika yang akan sulit untuk ditemukan di lokasi wisata lain di Indonesia lho!. Dengan suhu udara yang sejuk, lahan yang hijau alami dan luas, berbagai macam permainan yang menyenangkan, makanan enak, pusat oleh-oleh, dan fasilitas-fasilitas lengkap lainnya yang dimiliki De Ranch membuat lokasi tempat wisata di Bandung yang satu ini sangat cocok untuk dijadikan tujuan wisata keluarga.

  1. Trans Studio Bandung

Trans Studio Bandung atau biasa disebut TSB ini hampir menyerupai pusat wahana permainan seperti di Jakarta yang bernama Dufan (Dunia Fantasi), tapi bedanya di Trans Studio semua permainan berada di indoor, sedangkan Dufan yang permainannya terletak di luar atau outdoor. Trans Studio Bandung berdiri diarea seluas 4.2 hektar, yang berada di kawasan Bandung Supermall (sekarang menjadi Trans Studio Mall). Trans Studio Bandung menjadi kawasan hiburan terlengkap dan terluas di Bandung. Trans Studio Bandung merupakan tempat wisata di Bandung yang sangat cocok untuk keluarga, karena di tempat ini disediakan berbagai macam wahana yang bisa digunakan untuk segala usia lho Vrens.

  1. Kampung Gajah Wonderland

Meskipun namanya Kampung Gajah, namun di sini tidak ada gajah asli lho Vrens, yang ada hanya patung-patung gajah di area gerbang masuknya. Area ini sangat diminati oleh wisatawan lokal, maupun asing. Di area Kampung Gajah Wonderland ada salah satunya wahana yang menjadi favorit, yaitu Wavepool. Wavepool merupakan pantai buatan, karena di secara geografis memang Bandung tidak memiliki pantai. Pantai buatan yang ada di sini, layaknya pantai biasa, dimana ombak-ombak saling berlomba mengejar jari jemari kaki. Suasana pantai yang berada di pegunungan bisa Vrens nikmati, saat main ke arena bermain paling luas di Bandung Utara Ini.

  1. Ranca Upas

Vrens, kalau belum bisa mendirikan rumah tangga, yuk kita mendirikan tenda aja, di Ranca Upas, Bandung! Ini merupakan bumi perkemahan yang paling populer dan banyak digandrungi oleh anak-anak muda, maupun para wisatawan, baik lokal, maupun mancanegara. Ranca Upas memiliki luas area yang sangat luas sekitar 215 Hektar, dan juga salah satu tempat terkenal sebagai konservasi Fauna jenis Rusa yang dibiarkan hidup di alam bebas seperti di habitat aslinya lho Vrens! Menikmati suasana dingin alam pegunungan yang menghampar, sambil melihat serta memberi makanan  hewan Rusa akan menjadi pengalaman liburan yang paling mengesankan. Di tempat ini, kamu juga bisa menambah koleksi foto-foto hits karena Ranca Upas kerap dijadikan lokasi pemotretan. Tapi jangan lupa untuk selalu menjaga kebersihan lingkungannya ya, Vrens!

  1. Paris Van Java

Siapa yang tak kenal Paris Van Java, Bandung? Ini merupakan tempat yang paling favorite bagi para turis. Paris Van Java saat ini menjadi pusat perbelanjaan favorit di Bandung. Indonesia sejak lama merupakan salah satu tujuan turis asing untuk singgah dan menikmati liburannya, salah satunya Bandung. Di Paris Van Java, tak hanya cocok untuk pasangan muda-mudi, lansia dan balita pun juga cocok di sini, pengunjung seakan-akan berada di kota Perancis yang indah. Maka dari itu Paris Van Java menjadi tempat wisata di Bandung yang paling ramai pengunjung, apa lagi pada saat datangnya libur akhir pekan.

  1. Kampung Daun

Vrens tahu Kampung Daun? Ini merupakan tempat restoran, atau tempat makan yang ada di kawasan Villa Trinity di Lembang. Namun, restoran ini sangat berbeda dari restoran pada umumnya, karena Kampung Daun tak hanya menyajikan kuliner-kuliner lezat, namun juga memanjakan para pengunjungnya dengan keindahan alamnya, suasana yang kental dengan budaya trandisional sunda, dan juga musik-musik khas daerah Bandung. Kampung Daun juga menghadirkan suasana romantis bila pengunjung datang di malam hari dan menikmati hidangan yang diberikan.

  1. Floating Market Lembang

Berbelanja dan kulineran di atas perahu sepertinya menarik dicoba nih Vrens! Floating Market Lembang ini terletak di satu tempat wisata yang terletak di Jalan Grand Hotel No. 33 E, Lembang, Bandung Barat. Wisata yang ini sangat unik, karena vrens bisa berbelanja di atas air. Di Floating Market Lembang ini, selain berbelanja dan kulineran, yang tidak boleh ketinggalan adalah berfoto-foto. banyak spot menarik, salah satunya Taman Kelinci. Di taman ini, banyak hewan kelinci yang dilepas begitu saja. Kemudian becak mini juga jadi salah satu spot menarik. Naik becak mini sambil berselfie ria mengelilingi area taman. Dan miniature kereta. Vrens bisa menikmati miniatur rute kereta di Padalarang, lengkap dengan jembatan Cikubang.

  1. Masjid Agung Bandung

Masjid ini dapat dikatakan sebagai wisata islami yang ada di Bandung. Dikenal sebagai Masjid Agung Bandung. Berdiri pada tahun 1812, merupakan sebuah masjid besar yang berlokasi di pusat kota Bandung di kawasan Alun-Alun Bandung, dekat dengan Pendopo Bandung Masjid Raya Bandung. Terdapat dua menara kembar di sisi kiri dan kanan masjid setinggi 81 Meter yang selalu dibuka untuk umum setiap hari Sabtu dan Minggu. Masjid yang luasnya sekitar 8,000 meter ini mampu menampung jamaah sebanyak 12,000 orang.

  1. Saung Angklung Udjo

Kebudayaan Bandung sangat bagus dan tak ternilai. Salah satu tempat wisata di Bandung menjadi Pusat budaya khas alat musik kesenian tradisional rakyat yang bernama Angklung. Tempat wisata di Bandung ini adalah satu-satunya tempat yang bisa dikatakan sebagai pioneer sekaligus menjadi pusat kesenian tradisional angklung. Tempat ini menyajikan atraksi pagelaran memainkan alat musik tradisional yang terbuat dari bambu beserta dengan proses pembuatannya dalam satu kawasan wisata.

  1. Museum Geologi Bandung

Mau coba berwisata sambil belajar? Yuk! Cobain ke Museum Geologi di Bandung. Tempat ini menyediakan berbagai sejarah ilmu bumi, serta berbagai material geologi seperti fosil dan batuan yang berasal dan ditemukan di wilayah Indonesia. Museum Geologi Bandung merupakan sebuah bangunan yang terdiri dari dua lantai. Lantai 1, Ruang Orientasi yang berisi peta geografis dari Indonesia, yang ke 2, Ruang Tengah berisi tiruan tambang emas Grasberg di Papua, dll. Museum Geologi Bandung ini berada di Jalan Diponegoro nomor 57 tepat di jantung kota Bandung. Tempatnya sangat strategis untuk di kunjungi lho!

  1. Bandros City Tour

Tidak hanya London yang memiliki bus tingkat, Bandung juga punya lho Vrens, namanya Bandros. Bandros adalah moda transportasi Bus tingkat. Transporatsi ini disediakan oleh pemerintah Kota Bandung bagi wisatawan yang hendak berkeliling kota Bandung. Warna bus ini ada merah, biru, dan kuning. Yuk cobain naik ini bus tingkat ini dan rasakan kesejukan udara di Bandung Vrens!

  1. Tebing Keraton

Bandung mempunyai tebing yang sangat bagus dan tiga tahun belakangan ini jadi sangat digandrungi anak muda, yaitu Tebing Keraton. Objek wisata yang satu ini paling favorit yang ada di Bandung. Tempat wisata ini bisa dibilang baru di Bandung karena baru muncul sekitar bulan Mei 2014. Dan penemu tebing keraton ini namanya Pak Asep. Kalau vrens kesana, Vrens akan tahu asal muasal tebing ini. Disana ada papan informasi mengenai cikal bakal Tebing Keraton. Pokoknya di Tebing Keraton sejuk banget, ngeliat pemandangan yang serba hijau, udara yang dingin semilir-semilir. Pokoknya enak banget deh. Coba datang ketika sunrise atau sunset ya vrens!

  1. Bukit Moko

Ini adalah salah satu tempat wisata yang harus Vrens kunjungin jika berada di Bandung. Bukit Moko dinobatkan satu puncak tertinggi di kota Bandung yang sangat cocok untuk melihat keindahan landscape kota Bandung dari sisi yang berbeda. Kita bisa menyaksikan pemandangan 180 derajat dari ketinggian sekitar 1500 dpl (diatas permukaan laut) yang sangat indah jika dikunjungi pada malam hari. Selain menikmati indahnya pemandangan kota Bandung dari ketinggian dengan gemerlapnya cahaya lampu kota, Vrens juga bisa meihat indahnya bintang-bintang yang ada di angkasa. Karena jika Vrens beruntung dan cuaca sedang cerah, Vrens bisa melihat bintang-bintang dari Bukit Moko ini. Apalagi jika kesini bersama pasangan dan disempurnakan dengan meminum kopi panas sambil melihat pemandangan yang indah.

Leave a comment

Newsletter subscribe