June 6, 2022 1 min to read

4 Tips Liburan Nikmati Musim Semi di Luar Negeri

Category : Culture, Destination, Travel Hacks, Travel Tips

Liburan ke luar negeri memang selalu bisa hadirkan memori menyenangkan untuk wisatawan. Memang, keindahan alam hingga budaya di dalam negeri sendiri tak kalah cantiknya denga negara-negara lain. Tetapi, rasanya kita tetap butuh melihat dunia secara langsung untuk mendapatkan pengalaman dan pelajaran yang berharga.

Temukan Beragam Info dan Promo Menarik di Sini, Vrens!

Kalau Via Vrens ingin mencari momen liburan ke luar negeri yang pas, coba melancong saat musim semi. Pada musim ini, kamu akan mendapati keindahan negara-negara lain, khususnya di Asia Timur dan Barat lainnya. Di negara-negara yang mengalami empat musim, musim semi akan membuat keindahan alamnya memuncak dengan cuaca yang bersahabat. Dengan begitu, rasanya musim ini pas buatmu yang ingin jalan-jalan ke luar negeri.

  • Persiapkan busana yang tepat

Meski cuacanya cukup bersahabat, namun musim peralihan dari musim dingin ini masih memiliki suhu yang cukup dingin. Buat kita yang tinggal di negara tropis, mungkin saja masih akan terasa cukup bahkan sangat dingin. Untuk itu, penting buat kamu mempersiapkan busana yang tepat. Jangan lupa bawa jaket dan pakaian-pakaian yang tebal.

 

  • Kunjungi festival-festival terkenal

Di beberapa negara, musim semi identik dengan festival. Di Jepang terdapat Festival Hanami dan di Korea Selatan terdapat Festival Jinhae Gunhangje yang sama-sama menyemarakkan musim semi dengan bunga-bunga cantik yang bermekaran dengan sempurna. Di banyak negara lain festival serupa juga diadakan dan dapat kamu kunjungi untuk melengkapi pengalaman di musim yang indah ini.

Beragam Promo Menarik untuk Kamu Ada di Sini

  • Nikmati kuliner khas

Beberapa negara memiliki kuliner khas tersendiri yang hanya keluar dan pas dinikmati saat musim semi. Kalau Via Vrens ke Jepang atau Korea Selatan misalnya, kamu dapat menemukan makanan-makanan unik yang hanya ada di musim semi. Kehadiran kuliner khas ini akan melengkapi pengalaman wisatamu menikmati aktivitas dan panorama spesial di musim semi.

 

  • Berlibur bersama orang yang tepat

Menikmati musim semi ada baiknya jangan dinikmati sendiri. Agar lebih lengkap, sempurna, dan sulit dilupakan ajaklah orang-orang yang spesial!

 

Cek info dan promo terbaru dari Via dengan klik di sini.

Ada Beragam Paket Liburan Seru di Sini

Leave a comment

Newsletter subscribe