September 10, 2021 1 min to read
MENYELAMI INDAHNYA LAUTAN LABUAN BAJO BERSAMA MANTA RAY DI MANTA POINT
Category : Destination, Holiday
Labuan Bajo telah dikenal sebagai gerbang menuju Pulau Komodo, Padar, dan Rinca yang sudah diakui kecantikannya. Selain itu, kamu juga pasti tahu keindahan pulau-pulau, lautan, serta dataran kecil di lautannya yang tak kalah memesona. Beragam aktivitas seru dapat kamu lakukan kala berwisata ke Labuan Bajo. Vrens, berikut ada rekomendasi keseruan buatmu di salah satu spot favorit di Labuan Bajo!
Salah satu spot favorit nan cantik di Labuan Bajo adalah Manta Point. Tersematnya nama “Manta” bukan tanpa alasan karena di spot ini kamu dapat melihat keunikan manta ray atau ikan pari secara langsung. Manta Point letaknya dekat dengan Loh Liang, Pulau Komodo, dan Pink Beach. Spot favorit ini juga berdekatan dengan Taka Makassar yang tak kalah cantiknya.
Manta Point menjadi salah satu spot diving atau snorkeling favorit yang ditawarkan Labuan Bajo. Rasanya, kamu wajib menikmati keindahan alam laut Labuan Bajo dengan menyelam di Manta Point, Vrens! Keindahan manta ray atau ikan pari raksasa di Indonesia Timur dapat kamu jumpai. Selain itu, terdapat pula ubur-ubur yang berkoloni dan terlihat unik.
Keindahan terumbu karang dan pemandangan alam lautnya lainnya pun tak perlu diragukan lagi. Di Manta Point, kamu akan puas melihat beragam kecantikan laut yang tersaji. Alam laut yang masih sangat alami beserta seluruh makhluk di dalamnya juga dilindungi dan dikonservasi, apalagi keberadaan manta ray sudah mulai sedikit dan terancam punah. Untuk itu, kamu perlu berhati-hati terhadap ekosistem di laut dan menjaga kebersihannya.
Liburan ke Labuan Bajomu rasanya tidak akan lengkap tanpa menyelami keindahan alam lautnya, khususnya bersama manta ray di Manta Point. Untuk itu, kamu perlu merasakan sensasi menyelami alam lautnya dan nikmati paket liburan ke Labuan Bajo tentunya. Pesan paket Tour Labuan Bajo di sini.
Temukan Info Detail Paket Tur Seru “Explore Indonesia” di Sini! |