October 18, 2018 2 min to read
5 Tempat Wisata Bersejarah di Istanbul
Category : Destination, Holiday
Siapa yang tidak kenal Istanbul? Ibukota negara Turki ini bisa dibilang memiliki keindahan yang unik, karena merupakan perpaduan antara peradaban Eropa dan Asia. Berkunjung ke Istanbul, kamu akan menemukan banyak sekali tempat wisata bersejarah peninggalan masa lalu yang masih terawat sangat baik sehingga wajib banget buat kamu kunjungi!
Hmm, ada bangunan bersejarah apa aja sih di Istanbul yang bisa kamu kunjungi? Yuk simak 5 rekomendasi tempat wisata di Istanbul dari via.com berikut ini!
1. Hagia Shopia
Hagia Sophia adalah masjid yang sangat fenomenal. Awalnya masjid ini adalah sebuah gereja di masa Byzantium Roma, yang kemudian dijadikan masjid karena jatuhnya Constantinople di tangan pasukan Ottoman. Bangunan ini menjadi masjid di tahun 1453, namun tutup tahun 1931. Pada tahun 1935, Hagia Sophia dibuka kembali, akan tetapi memiliki fungsi yang berbeda, yakni sebagai museum. Kehadiran Hagia Sophia merupakan pendorong munculnya masjid-masjid lain yang ada di Istanbul, karena Hagia Sophia adalah peninggalan arsitektur Byzantine yang dikenal dengan mosaik-mosaik bernuansa religius.
2. Blue Mosque
Ini dia salah satu masjid yang terinspirasi dari megahnya Hagia Sophia. Blue Mosque dibangun pada abad ke-17, dan saat ini masih aktif menjadi tempat ibadah umat Islam. Karena masih berfungsi sebagai tempat ibadah, masjid ini pun akan tutup bagi para turis saat umat Islam sedang menjalankan ibadah. Masjid Biru memiliki 9 kubah dengan 1 kubah utama, 8 kubah penyangga, dan 6 menara yang menjulang tinggi. Sesuai dengan namanya, masjid ini didominasi warna biru. Disaat malam tiba, dengan lampu masjid yang didesain sedemikian rupa, akan membuat kamu terkesima dengan gagahnya Blue Mosque.
Bagi kamu yang ingin masuk ke Blue Mosque harus melepaskan sepatu dan bagi kamu yang perempuan harus menutup rambutmu. Saat kamu masuk kedalam masjid ini, kamu akan merasakan keindahan arsitektur dengan 20.000 buah keramik yang membentuk lukisan bunga tulip, 200 jendela berwarna-warni, dan desain-desain yang rumit namun cantik.
3. Istiklal Street
Bagi masyarakat Indonesia, nama Istiklal pasti tidak asing di telinga. Di Jakarta, Istiklal merupakan nama sebuah masjid. Di Istanbul, Istiklal Caddesi merupakan jalan sepanjang 1,4 km yang merupakan sebuah kawasan belanja di Istanbul. Kamu bisa belanja pakaian, buku, hingga roti. Bagi kamu yang suka seni, Istiklal Street juga memiliki galeri seni, musik, dan juga bioskop.
Di ujung Istiklal Street merupakan Taksim Square, yang merupakan jantung kota Istanbul. Tidak heran jika jalan ini dipadati pengunjung setiap harinya, bahkan pada akhir pekan hampir 3 juta pengunjung memadati jalan ini.
4. Grand Bazaar
Salah satu bazaar terbesar di dunia ini sudah berusia lebih dari 500 tahun lho! Grand Bazaar sangat terkenal dengan karpet, kulit, keramik, souvenir, dan perhiasan. Kamu yang suka pernak pernik pasti merasa belum cukup untuk mengunjungi bazaar ini dalam satu hari, karena bazaar ini memiliki 60 jalan, 5.000 toko, 60 restoran, 18 air mancur, 12 masjid, dan sekolah. Karena ukurannya yang sangat besar, jangan sampai kamu tersesat ya!
5. Dolmabahce Palace
Tahukah kamu kalau biaya pembangunan istana ini setara dengan 35 ton emas? Istana ini besarnya 600 meter, memiliki setidaknya 285 kamar, 43 salon, dan 13 tahun masa pembuatan. Interior istana ini terinspirasi dari gaya Rococo, Baroque, Neo-Klasik yang dipadu dengan elemen kekaisaran Ottoman, dan chandelier berbentuk mamot. Kekaisaran Ottoman menggunakan furniture bergaya Perancis yang terbuat dari emas. Di bagian belakang istana, kamu bisa melihat indahnya pemandangan laut yang menghadap langsung ke selat Bosphorus.
Itulah 5 rekomendasi tempat-tempat yang dapat mewarnai liburan kamu di Istanbul. Liburan ke Istanbul dapat menjadi sangat menyenangkan dan hemat bersama via.com. siapkan rencana perjalanan kamu ke Istanbul dengan promo tiket menarik dari Via.com Virtual Travel Fair with Maybank!
Pesan Tiket Pesawat ke Istanbul Sekarang |